Cerita Dari Wanayasa
Eko Sutikno, atau biasa kami sapa Babe, adalah korban dari kekejaman politik Orde Baru. Pasca kerusuhan politik tahun 1965, nasib membawanya tuk hidup dari penjara ke penjara, hingga pembuangan di Unit 3 Wanayasa, Pulau Buru. Di Wanayasa inilah, Babe bertemu Pramoedya Ananta Toer, Hasjim Rachman, hingga Rivai Apin. Babe memiliki kedekatan khusus dengan Pramoedya. Dia salah satu orang dari beberapa tahanan yang memiliki andil dalam menyelundupkan karya-karya Pramoedya. Babe juga berperan dalam menyelundupkan kamera di Pulau Buru. Dengan kamera itulah, Babe memotret segala hal di Pulau Buru. Pameran foto kali ini bermaksud untuk mengenang jasa-jasanya. Narasi di masing-masing foto yang dipamerkan berdasarkan hasil wawancara salah seorang karibnya yang lain, Rian Adhivira Prabowo.
—∗—
This content was produced by bersemai.org. |
![]() |
Leave a Reply